Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bank Mandiri Bukukan Laba Bersih Rp24,5 Triliun di Semester I 2025
Advertisement . Scroll to see content

Laba Bersih Timah (TINS) Lampaui Target, Tembus Rp1,04 Triliun

Kamis, 16 Maret 2023 - 14:17:00 WIB
Laba Bersih Timah (TINS) Lampaui Target, Tembus Rp1,04 Triliun
Logo PT Timah Tbk (TINS). Foto: Dok PT Timah
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Timah Tbk (TINS) membukukan laba bersih sebesar Rp1,04 triliun, melampaui target perseroan di tengah fluktuasi harga jual logam timah yang cukup tinggi.

Perseroan juga berhasil membukukan pendapatan sebesar Rp12,50 triliun seiring dengan penurunan beban pokok pendapatan sebesar 11 persen dan beban usaha sebesar 6 persen. 

"Capaian Laba bersih sebesar Rp1,04 triliun tersebut melampaui target yang ditentukan Perseroan," tulis Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko PT TIMAH Tbk, Fina Eliani, dikutip dari keterangan resmi, Kamis (16/3/2023).

Menurut dia, kinerja Timah yang baik hingga akhir tahun 2022 didorong oleh upaya efisiensi di seluruh rantai bisnis, penurunan interest bearing debt dan konsistennya peningkatan kinerja anak usaha segmen non pertimahan.

Dia menjelaskan, sepanjang 2022 perseroan memproduksi bijih dan logam timah, masing-masing sebesar 20.079 ton dan 19.825 metrik ton. Sementara penjualan logam tahun 2022 sebesar 20.805 metrik ton.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut