Luhut Resmikan Bandara Dhoho di Hari Terakhir Kerja sebagai Menteri, Ini Potretnya
Menurut Luhut, kehadiran Bandara Dhoho Kediri menjadi momen bersejarah bagi perkembangan konektivitas di Jawa Timur. Sebab, bandara ini beroperasi sebagai bandara pertama di Indonesia yang dibangun dengan skema KPBU unsolicited, di mana inisiatif proyek datang dari pihak swasta dan didukung penuh oleh pemerintah.
“Hal ini menjadi bukti nyata bahwa kolaborasi antara sektor publik dan swasta dapat menghadirkan solusi cepat dan efisien dalam menjawab tantangan pembangunan. Bandara Dhoho juga membawa dampak signifikan bagi perekonomian daerah,” ujar Luhut.
Sementara itu, Bandara Dhoho dibangun di atas lahan lebih dari 300 hektare dan memiliki terminal yang mampu melayani 1,5 juta penumpang per tahun. Bandara Dhoho ini dioperasikan oleh Angkasa Pura Airports sejak 29 Maret 2023 berdasarkan Kerja Sama Operasi (KSO) antara Angkasa Pura Airports dengan PT Surya Dhoho Investama (PT SDHI).
Editor: Puti Aini Yasmin