Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Electricity Connect 2025, MNC Bank Sajikan Pengalaman Perbankan Serba Praktis
Advertisement . Scroll to see content

Mengenal Lebih Dekat BI-Fast, Temukan Perbedaannya dengan Realtime Online

Jumat, 05 Juli 2024 - 13:15:00 WIB
Mengenal Lebih Dekat BI-Fast, Temukan Perbedaannya dengan Realtime Online
Realtime online merupakan layanan yang memilki karakteristik paling serupa dengan BI-Fast. (Foto: MNC Media)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Untuk kamu yang aktif bertransaksi perbankan, tentu penggunaan mobile banking menjadi opsi utama untuk memenuhi kebutuhanmu. Terlebih jika kamu sering melakukan transfer dana antar rekening bank, maka kamu tentu tidak asing dengan BI-Fast, salah satu layanan yang disediakan Bank Indonesia sejak Desember 2021 lalu.

Kehadirannya tentu sangat membantu aktivitas transfer kamu bukan? Selain karena keamanan transaksi yang terjamin, biayanya pun paling murah jika dibandingkan dengan jenis pilihan transfer yang ada saat ini seperti Realtime Online (RTO), Kliring, dan Real Time Gross Settlement (RTGS).

Dari ketiga jenis layanan transfer yang telah disebutkan, RTO merupakan layanan yang memilki karakteristik paling serupa dengan BI-Fast. Namun demikian, beberapa di antara kamu mungkin belum terlalu paham atau bahkan belum bisa membedakan antara BI-Fast dan RTO. 

Untuk mempermudah kamu mengenali perbedaan antar keduanya, yuk simak penjelasan berikut ini.

Durasi Pengiriman Dana
Baik BI-Fast dan RTO hanya memerlukan hitungan detik dalam pengiriman dana yang kamu transfer sampai ke rekening tujuan. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut