MNC Energy Investments Tbk (IATA) Optimistis Produksi Batu Bara Capai 7 Juta MT Tahun In
JAKARTA iNews.id - PT MNC Energy Investments Tbk (IATA) telah selesai menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Tahunan 2022 dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa pada Jumat (16/6/2023).
Presiden Direktur MNC Energy Investments, Suryo Eko Hadianto, mengatakan optimistis target produksi baru bara sebanyak 7 Juta MT di tahun ini dapat direalisasikan. Untuk mewujudkan target tersebut, perseroan akan fokus meningkatkan produksi batu bara, terutama di tambang batu bara yang sudah beroperasi maupu yang baru dibuka.
"Jadi kita akan fokus kepada lahan produksi yang sekarang yang sedang kita operasikan dan ada satu tambang yang sedang kita buka dan kira kira di pertengahan tahun ini sampai dengan akhir tahun produksi sudah bisa mencapai 7 juta MT," kata Suryo, kepada iNews, Jumat (16/6/2023).
Untuk informasi, disepanjang 2022 produksi batu bara adalah sebesar 4,2 juta MT. Pada 2022, laba bersih IATA meroket hingga 604,7 persen yoy menjadi 39,0 juta dolar AS di 2022, dari 5,5 juta dolar AS pada tahun sebelumnya.
Editor: Jeanny Aipassa