MNC Guna Usaha Gandeng Bank Panin Dubai Syariah, Perkuat Pembiayaan Haji dan Umrah
JAKARTA, iNews.id - PT MNC Guna Usaha Indonesia menggandeng PT Bank Panin Dubai Syariah Tbk (PNBS) atau Panin Bank Syariah untuk memperkuat pembiayaan haji dan umrah. Kerja sama dilakukan melalui pendanaan Mudharabah sebesar Rp75 Miliar.
Direktur PT MNC Guna Usaha, Henri Gunawan, mengatakan hubungan kerja sama dengan Panin Dubai Syariah sudah terjalin sangat baik selama ini. Dengan kesepakatan pendanaan Mudharabah tersebut, pihaknya optimis ekonomi syariah dapat menjadi bisnis pilar ekonomi Indonesia yang sedang berkembang dengan baik.
''Tujuan kami juga sejalan dengan kebutuhan masyarakat Indonesia karena masyarakat muslim Indonesia saat ini sangat antusias untuk mendaftar haji'' jelasnya saat signing caremony pembiayaan PT MNC Guna Usaha dengan Panin Dubai Syariah Bank di MNC Financial Center Jakarta, Jumat (14/10/2022).
Henri menjelaskan, pendanaan yang didapatkan akan digunakan oleh PT MNC Guna Usaha Indonesia melalui unit syariahnya untuk melakukan pembiayaan paket haji regular, haji khusus serta pembiayaan paket umroh.
“Kerja sama pembiayaan dengan PT Bank Panin Dubai Syariah Tbk akan kami salurkan kepada masyarakat dengan harapan bisa memperluas pasar pembiayaan syariah dan memberikan pilihan kepada masyarakat muslim pada khususnya untuk mendapatkan pembiayaan yang sesuai dengan konsep syariah secara kaffah di Indonesia” ungkap Henri.