Nestle Beri Penjelasan soal Melonjaknya Permintaan dan Harga Bear Brand
JAKARTA, iNews.id - Permintaan Susu Beruang atau Bear Brand melonjak beberapa terakhir ini hingga warga berebutan mendapatkan susu tersebut. Bahkan harganya di beberapa e-commerce naik karena melonjaknya permintaan.
PT Nestle Indonesia pun mengungkapkan, memang telah terjadi lonjakan permintaan produk itu di tengah meningkatnya kasus Covid-19. Direktur Corporate Affairs Nestle Indonesia Debora Tjandrakusuma mengatakan, Nestlé Indonesia berusaha memenuhi permintaan konsumen akan produk-produk makanan dan minuman bernutrisi dengan memastikan keberlangsungan operasi pabrik-pabrik selama pandemic Covid-19.
"Saat ini semua pabrik dan pusat distribusi kami beroperasi," kata Debora keterangannya, Selasa (6/7/2021).
Nestle juga memastikan kesehatan dan keselamatan para karyawan, mitra bisnis dan pelanggan, serta memberikan bantuan APD, produk-produk bergizi dan sembako kepada para garda terdepan pekerja kesehatan serta masyarakat terdampak.
"Kami melakukan yang terbaik yang kami bisa guna memenuhi permintaan para konsumen akan produk-produk kami untuk mengotimalkan kapasitas produksi dan rantai pasokan, terutama untuk produk susu Bear Brand," ujarnya.