Pabrik Bus Listrik VKTR Teknologi Selesai Dibangun, Target Produksi 3.000 Unit per Tahun
JAKARTA, iNews.id - Calon emiten kendaraan listrik grup Bakrie, PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk, menyatakan pabrik perakitan bus listrik dan truk listrik di Magelang, Jawa Tengah, telah selesai dibangun.
Direktur Operasional VKTR Teknologi, Dino A. Ryandi, mengatakan pabrik tersebut diperkirakan dapat berproduksi mulai Oktober 2023.
“Kami sudah punya fasilitas (pabrik) di Magelang, Oktober nanti sudah bisa produksi full lokal,” kata Dino A. Ryandi, dalam Media Gathering di The Convergence Jakarta, Senin (29/5/2023).
Dino mengungkapkan bahwa saat ini perseroan tengah menyiapkan fasilitas perakitan bus dan truk listrik. Ia menyebut, setelah pabrik tersebut beroperasi perseroan tidak laku menjual bus atau truk listrik dalam kondisi utuh yang diimpor atau completely built up (CBU).
“Untuk kapasitas produksi di Magelang bisa sampai 3.000 bus dan truk per tahun. Itu akan bertahap, tapi angkanya kami targetkan seperti itu,” ungkap Dino.