PAM Mineral Bukukan Laba Bersih Rp73,5 Miliar hingga Semester I 2024, Naik 13,71 Persen
Selain itu, NICL juga menargetkan produksi nikel pada tahun ini sebesar 2.600.000 MT, meningkat 41 persen dari realisasi produksi tahun 2023 sebesar 1.847.000 MT. Target produksi tersebut juga untuk bijih nikel kadar Ni 1.30 persen-1.50 persen. Kenaikan target produksi ini didasari adanya permintaan pasar yang semakin meningkat karena semakin banyak smelter yang beroperasi.
Saat ini, Perseroan telah mendapatkan persetujuan RKAB periode 2024-2026 dengan total volume penjualan yang telah disetujui sebesar 7.800.000 WMT. Untuk mendukung kinerja operasional dan terpenuhinya target perseroan, saat ini daya dukung infrastruktur tambang yang telah dimiliki baik berupa angkutan jalan tambang dan juga pelabuhan dalam tahap peningkatan dan pengembangan untuk beroperasi secara maksimal.
Ruddy optimistis peningkatan produksi relevan terhadap supply and demand dengan kondisi perkembangan kebutuhan industri nikel yang semakin meningkat. Informasi terakhir dari Kementerian ESDM, RKAB yang disetujui sebesar 240 juta ton.
"Kendala yang dihadapi dilapangan saat ini adalah cuaca dan ketersediaan alat-alat produksi. Kondisi ini menyebabkan tidak terpenuhinya supply," kata dia.
Dia menambahkan, perseroan akan fokus pada rencana peningkatan cadangan nikel. Untuk merealisasikan rencana tersebut, NICL konsisten melakukan kegiatan eksplorasi yang berkelanjutan melalui konservasi cadangan dan optimalisasi cadangan marginal.
Strategi Perseroan dalam mencermati adanya tantangan dan peluang ke depan di bidang digitalisasi industri pertambangan nikel dalam hal teknologi operasional akan memberikan dampak kepada perkembangan dan pertumbuhan perseroan ke depan.
Editor: Aditya Pratama