Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Mentan Amran soal Polisi Aktif di Kementeriannya: Sangat Membantu
Advertisement . Scroll to see content

Pantau Persediaan Telur Ayam di Sulsel, Mentan Pastikan Kebutuhan Lebaran Aman

Minggu, 16 April 2023 - 23:01:00 WIB
Pantau Persediaan Telur Ayam di Sulsel, Mentan Pastikan Kebutuhan Lebaran Aman
Mentan Syahrul Yasin Limpo saat meninjau perusahan ternak PT Cahaya Mario Grup yang ada di Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan, Minggu (16/4/2023). (Foto: Dok. Kementan)
Advertisement . Scroll to see content

SIDRAP, iNews.id - Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) memastikan ketersediaan telur ayam jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H dalam kondisi aman. Hal ini disampaikan Mentan saat meninjau perusahan ternak PT Cahaya Mario Grup yang ada di Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan.

"Di sini setiap hari mampu memproduksi satu juta telur yang bisa memenuhi kebutuhan lokal, regional maupun nasional. Jadi kita pastikan ketersediaan telur jelang lebaran nanti dalam kondisi aman," ujar SYL dalam keterangan tertulis, Minggu (16/4/2023).

SYL menambahkan, sejauh ini peternakan telur ayam di perusahaan tersebut memiliki manfaat yang cukup besar mengingat pembinaan terhadap peternak rakyat terus dilakukan. Terlebih, sarana dan prasarana produksi di sana sudah sangat baik karena menggunakan teknologi mekanisasi.

"Di perusahaan ini pembinaan peternak ayam rakyat juga terus dilakukan karena itu produksinya juga cukup bagus. Jadi atas nama negara saya mendorong terus agar produksi telur disini terus meningkat," tuturnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut