Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Saksikan IG Live MNC Sekuritas ‘WT 101: Instrumen Baru Pendukung Strategi Trading’ Sore Ini!
Advertisement . Scroll to see content

Pernah Jadi Afiliator, Aktor Ini Bongkar Kecurangan Binary Option

Sabtu, 05 Februari 2022 - 14:01:00 WIB
Pernah Jadi Afiliator, Aktor Ini Bongkar Kecurangan Binary Option
Ichal Muhammad, aktor yang mengungkap sisi gelap praktek aplikasi trading Binary option. (Foto: Instagram Ichal Muhammad)
Advertisement . Scroll to see content

Afiliator adalah orang yang bertugas mempromosikan bisnis digital di internet dengan menggunakan media sosial atau link-link tertentu. Mereka juga mengiming-imingi keuntungan trading dari binary option. 

Itu sebabnya, sebagian besar afiliator Binary option berasal dari kalangan selebriti, baik artis, penyanyi, Youtuber, entertainer, influencer, ataupun celebgram dan celeb TikTok. 

Ichal mengaku, aplikasi binary option selalu menginginkan penggunanya merugi atau loss. Apabila pengguna lain yang ia ajak mengalami kerugian, maka ia sebagai afiliator akan mendapatkan keuntungan 70 persen. Sedangkan aplikasi binary option meraup 30 persen.

"Kalau menginginkan rugi, iya pastinya. Tapi apakah gue, atau aplikasi, atau afiliator lain menjadikan rugi, itu tidak tahu," kata Ichal di channel YouTube Pantengin TV.

Dia mengungkapkan, tugas affiliator hampir sama seperti agen dalam sistem multi level marketing (MLM). Semakin banyak orang yang berhasil diajak, maka semakin banyak peluang afiliator memperoleh keuntungan dari kerugian pengguna yang diajaknya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut