CILACAP, iNews.id - Pertamina memastikan insiden terbakarnya salah satu area tangki atau bundwall di kilang minyak Cilacap tidak berdampak bagi masyarakat sekitar. Pasalnya, lokasi area tangki yang terbakar berada jauh dari pemukiman warga.
"Kebakaran terjadi di salah satu area tangki penyimpanan yang lokasinya berada jauh di dalam kompleks kilang, bukan kilang atau pabrik pengolahannya. Penyebab kebakaran belum diketahui," kata Area Manager Communication, Relations, dan CSR Kilang Pertamina Cilacap, Hatim Ilwan, dalam keterangan tertulis, Sabtu (12/6/2021).
BKPM Catat Jumlah Pelaku Usaha Bertambah 3 Juta Orang dalam Satu Tahun
Sementara itu, Wakil Bupati Cilacap, Syamsul Auliya Rahman, juga memastikan kebakaran ini tidak berdampak pada masyarakat sekitar karena titik kebakaran berada jauh dari pemukiman. “Masyarakat tidak perlu panik dan khawatir,” ujar Syamsul.
Dia juga menyampaikan apresiasi karena tim pemadam kebakaran Pertamina Cilacap telah bekerja secara profesional melakukan tugasnya untuk memadamkan kebakaran agar tidak meluas.
“Atas nama Pemkab Cilacap kami sampaikan terima kasih Pertamina menangani semuanya secara profesional. Kapanpun dibutuhkan tim pemadam dari kabupaten juga siap diturunkan. Kami bersama TNI dan Polri siap membantu Pertamina sebagai objek vital Nasional,” kata Syamsul.
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku