Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Nusron Ungkap Penyebab Sengketa Lahan Milik JK di Makassar 
Advertisement . Scroll to see content

Pesan Hadi Tjahjanto ke AHY, Lanjutkan Program PTSL hingga Gebuk Mafia Tanah

Rabu, 21 Februari 2024 - 13:58:00 WIB
Pesan Hadi Tjahjanto ke AHY, Lanjutkan Program PTSL hingga Gebuk Mafia Tanah
Menko Polhukam Hadi Tjahjanto menyampaikan sejumlah pesan bagi Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang menggantikan posisinya sebagai Menteri ATR/Kepala BPN. (Foto: Atikah Umiyani)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Hadi Tjahjanto menyampaikan sejumlah pesan bagi Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang menggantikan posisinya sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN). 

"Yang pertama melanjutkan apa yang sudah kami kerjakan yaitu target 100 kota lengkap. Kemudian yang kedua melanjutkan program pendaftaran tanah sistematis lengkap (PTSL) paling tidak di 2024 (ada) 120 juta bidang sudah selesai," ujar Hadi saat ditemui di Kementerian ATR/BPN, Jakarta, Rabu (21/2/2024). 

Hadi menambahkan, pekerjaan selanjutnya yang juga harus diteruskan AHY terkait revisi Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2021 Tentang Tata Cara Penetapan Hak Pengelolaan, Hak Atas Tanah, Satuan Rumah Susun, dan Pendaftaran Tanah Dalam Satu Naskah. Katanya, hal ini dilakukan untuk dapat memfasilitasi carbon trading hingga bank tanah

"Berikutnya adalah Revisi PP 18 terkait dengan memberikan hak kepada pengusaha untuk carbon trading," tuturnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut