Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ikuti Promo Semarak 11.12 dari Panin Asset Management di MotionTrade, Ada Cashback Menanti!
Advertisement . Scroll to see content

Proyek LRT Bali Mulai Dibangun 2024, Ditargetkan Rampung 3 Tahun

Senin, 09 Oktober 2023 - 18:24:00 WIB
Proyek LRT Bali Mulai Dibangun 2024, Ditargetkan Rampung 3 Tahun
Menteri PPN/Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa menyampaikan, proyek LRT Bali ditargetkan selesai dalam waktu tiga tahun. (Foto: Ist)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Suharso Monoarfa menyampaikan, proyek LRT Bali ditargetkan selesai dalam waktu tiga tahun. Sementara, groundbreaking direncanakan pada 2024 mendatang.

"Ya mungkin tiga tahunan (proyek LRT Bali selesai)," ujar Suharso saat ditemui di Kantor Kementerian PPN/Bappenas, Jakarta, Senin (9/10/2023).

Suharso menambahkan, beberapa waktu lalu dirinya telah bertemu dengan Pj Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya untuk membicarakan masterplan hingga rencana pembiayaan pembangunan LRT Bali.

"Mudah mudahan bisa tahun depan groundbreaking," kata Suharso.

Terkait dengan pembiayaan, Suharso mengusulkan untuk memakai pinjaman dalam negeri, kerja sama antara swasta, BUMN, dan BUMD. Dia juga memastikan sampai saat ini belum ada investasi dari pihak asing.

Namun, Suharso masih enggan memberikan bocoran terkait berapa jumlah pendanaan yang diperlukan untuk pembangunan LRT Bali.

"(Proyeksi biaya) belum sedang berproses, angkanya belum kita selesaikan. Sudah ada, tapi belum bisa disampaikan," tuturnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut