Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Dari Keraguan Jadi Keyakinan: Meri dan Boyle Berbagi Kisah lewat Alfability Menyapa
Advertisement . Scroll to see content

Puluhan Ribu Pengunjung Padati Jakarta Wedding Festival 2024, Transaksi hingga Miliaran Rupiah

Rabu, 11 September 2024 - 13:20:00 WIB
Puluhan Ribu Pengunjung Padati Jakarta Wedding Festival 2024, Transaksi hingga Miliaran Rupiah
Jakarta Wedding Festival 2024 mencatat transaksi kurang lebih Rp80 miliar selama penyelenggaraannya pada 30 Agustus hingga 1 September 2024. (Foto: dok JWF)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Jakarta Wedding Festival 2024, yang diselenggarakan oleh Weddingku dan Dyandra Promosindo, baru saja berakhir dengan sukses. Acara yang berlangsung dari 30 Agustus hingga 1 September 2024 di Main Lobby, Assembly Hall, dan Plenary Hall Jakarta Convention Center tersebut menyajikan pengalaman pernikahan yang megah dan penuh inspirasi bertemakan ‘Romantic in Coquette’.

Pameran ini berhasil menyatukan lebih dari 500 vendor wedding profesional dari lebih dari 20 kategori, serta menawarkan berbagai layanan pernikahan berkualitas. Mulai dari pilihan gaun pengantin elegan, catering gourmet, souvenir pernikahan yang unik dan kekinian, hingga layanan kesehatan pra-pernikahan, pameran ini memberikan kesempatan kepada para calon pengantin untuk menemukan semua yang mereka butuhkan dalam satu tempat.

Project Manager Jakarta Wedding Festival Haafizh mengatakan, pihaknya sangat puas dengan hasil acara tahun ini. Dengan dukungan dari Weddingku dan Dyandra Promosindo, pameran ini tidak hanya berhasil menarik banyak pengunjung, tetapi juga memberikan platform yang luar biasa bagi para vendor untuk menampilkan produk dan layanan terbaik mereka.

"Kami berharap para pengunjung merasa terinspirasi dan mendapatkan solusi yang mereka cari untuk hari istimewa mereka," ujarnya.

Sementara itu, CEO Weddingku Tono Raharja menuturkan bahwa Jakarta Wedding Festival 2024 adalah puncak dari komitmennya untuk menghadirkan event pernikahan yang menggabungkan inovasi dengan mimpi para calon pengantin.

"Melihat antusiasme dan kepuasan pengunjung, serta peserta pameran, kami yakin acara ini telah memenuhi tujuannya dengan sangat baik," ucapnya.

Jakarta Wedding Festival berhasil menarik lebih dari 20.000 pengunjung, serta mencatat transaksi kurang lebih Rp80 miliar selama tiga hari penyelenggaraannya. Pengunjung menyatakan kepuasan tinggi dengan kualitas vendor yang terlibat serta beragamnya pilihan yang tersedia.

Menurut Kevin dan Angel yang sedang mempersiapkan hari bahagianya, tempat penyelenggaraan Jakarta Wedding Festival tersebut terbilang sangat nyaman dengan wedding vendor yang juga sangat banyak.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut