Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kebakaran Hebat Landa Permukiman Padat di Karet Tengsin Jakpus, Belasan Rumah Hangus
Advertisement . Scroll to see content

Qatar bakal Biayai Pembangunan 1 Juta Rumah, di Mana Lokasinya?

Rabu, 08 Januari 2025 - 18:00:00 WIB
Qatar bakal Biayai Pembangunan 1 Juta Rumah, di Mana Lokasinya?
ilustrasi pembangunan rumah untuk masyarakat kelas menengah ke bawah yang dibiayai oleh Qatar di Indonesia. (Foto ilustrasi/Unsplash)
Advertisement . Scroll to see content

Lantas, di Mana Lokasi Pembangunan 1 Juta Rumah yang Dibiayai Qatar?

Ara menjelaskan, pembangunan satu juta rumah bersama investor Qatar ini ditargetkan untuk masyarakat kelas menengah ke bawah, terutama yang berada di perkotaan. Maka ada beberapa wilayah yang dibidik untuk dijadikan lokasi untuk merealisasikan investasi dari Qatar itu, salah satunya di Jakarta.

"Untuk investor yang saat ini lebih diprioritaskan untuk pembangunan perumahan di perkotaan. Lokasi akan segera disurvei, ada di Kemayoran, Senayan, di sekitar Kalibata, dan juga ada dari Pak Erick Thohir tanah idle dekat stasiun dan milik Perumnas," ujarnya.

Sebelumnya Wamen PKP Fahri Hamzah juga menyebut nantinya investasi dari Qatar itu akan dikerjasamakan dengan pelaku usaha di dalam negeri, baik Badan Usaha Milik Negara (BUMN) maupun badan usaha swasta untuk membangun hunian yang dibiayai dari Qatar.

Badan usaha yang dikerjasamakan dengan investor Qatar itu juga nantinya akan memilih lokasi lahan untuk pembangunan 1 juta unit rumah. Sehingga Qatar hanya berkontribusi dari sisi pembiayaan rumahnya saja.

Editor: Puti Aini Yasmin

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut