Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ritel dan UMKM Bersanding, Aprindo Tegaskan Komitmen Tumbuh Bersama
Advertisement . Scroll to see content

Rayakan Kebersamaan Natal, Bank Mandiri Bagikan Lebih dari 2.000 Paket Bantuan

Sabtu, 21 Desember 2024 - 16:01:00 WIB
Rayakan Kebersamaan Natal, Bank Mandiri Bagikan Lebih dari 2.000 Paket Bantuan
Bank Mandiri gelar Mandiri Berbagi di seluruh kantor wilayah kerja dengan membagikan lebih dari 2.000 paket. (Foto: dok Bank Mandiri)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Dalam rangka menyambut perayaan Natal 2024, Bank Mandiri mempertegas komitmennya dengan menggelar Mandiri Berbagi di seluruh kantor wilayah kerja. Melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), Bank Mandiri menyediakan lebih dari 2.000 paket bagi masyarakat marginal binaan yayasan Kristen-Katolik yang tersebar di seluruh Indonesia. 

Terdapat tiga jenis paket yang terdiri dari paket kesehatan, kebutuhan pokok, dan paket sekolah yang disesuaikan dengan kebutuhan penerima jelang perayaan natal.

Direktur Information Technology Bank Mandiri, Timothy Utama menyampaikan, bahwa program ini merupakan wujud nyata kepedulian Bank Mandiri dalam menciptakan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat. 

“Melalui semangat Natal yang penuh kasih, kami berupaya untuk membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan serta mendorong terciptanya kesejahteraan sosial yang berkelanjutan hingga terus mendorong pertumbuhan ekonomi kerakyatan,” ujarnya dalam keterangan resmi pada Sabtu (21/12/2024). 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut