Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Rekor! Arab Saudi Terbitkan 4 Juta Visa Umrah dalam 5 Bulan
Advertisement . Scroll to see content

Rusia Puji OPEC+ Berani Tolak Permintaan AS, Hubungan Biden-Kerajaan Saudi Makin Tegang

Senin, 10 Oktober 2022 - 10:44:00 WIB
Rusia Puji OPEC+ Berani Tolak Permintaan AS, Hubungan Biden-Kerajaan Saudi Makin Tegang
Rusia puji OPEC+ berani tolak permintaan AS, hubungan Biden-Kerajaan Saudi makin tegang. (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

MOSKOW, iNews.id - Rusia memuji keputusan Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak dan sekutunya (OPEC+) yang berani menolak permintaan Amerika Serikat (AS) untuk menambah produksi minyak. OPEC+ justru sepakat memangkas produksi untuk meredam kekacauan di pasar energi global. 

Keputusan OPEC untuk memangkas produksi minyak sebanyak 2 juta barel per hari (bph) mulai November mendatang dilakukan di tengah tekanan AS. Ini semakin mempertegang hubungan yang sudah tegang antara Gedung Putih dan keluarga kerajaan Arab Saudi.

Gedung Putih berusaha keras untuk mencegah pengurangan produksi minyak. Presiden AS Joe Biden berharap untuk menjaga harga bensin AS agar tidak melonjak lagi menjelang pemilihan paruh waktu, di mana partai Demokrat sedang berjuang untuk mempertahankan kendali atas Kongres AS.

Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov mengatakan, sangat baik bahwa pekerjaan yang seimbang, bijaksana dan terencana dari negara-negara, yang mengambil posisi bertanggung jawab dalam OPEC, bertentangan dengan tindakan AS.

"Ini setidaknya menyeimbangkan kekacauan yang disebabkan oleh Amerika," kata Peskov, menurut kantor berita Rusia, dikutip dari Reuters, Senin (10/10/2022).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Related News

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut