Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Menteri Imipas Panen Jagung di Sidoarjo, Dorong Ketahanan Pangan Nasional
Advertisement . Scroll to see content

Simak Kisah Perjalanan Eiger, Berkembang Pesat bersama Fitur Interaktif Shopee

Rabu, 24 Januari 2024 - 08:00:00 WIB
Simak Kisah Perjalanan Eiger, Berkembang Pesat bersama Fitur Interaktif Shopee
Eiger, brand lokal asli Bandung yang memproduksi perlengkapan outdoor ini semakin berkembang pesat dan digemari oleh generasi muda. (Foto: dok Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Eiger, brand lokal asli Bandung yang memproduksi perlengkapan outdoor ini semakin berkembang pesat dan digemari oleh generasi muda. Lantaran, inovasi yang dihadirkan selalu mengikuti tren masa kini, padahal Eiger merupakan brand yang berusia sudah lebih dari 30 tahun. Tak heran, jika Eiger selalu mampu memikat hati semua masyarakat tanpa memandang usia. 

Kegigihan Eiger dalam memanfaatkan peluang dan memahami perilaku belanja masyarakat juga menjadi kunci sukses Eiger hingga saat ini.

Berdiri sejak 1989, nama Eiger terinpirasi dari gunung tersulit untuk didaki  ketiga di dunia yang berada di Swiss. Sama halnya dengan perjalanan yang harus dilalui oleh Ronny Lukito dalam mendirikan Eiger, penuh lika-liku dan kesulitan seolah mendaki sebuah gunung. Akan tetapi, ketika telah sampai di puncak gunung, ada rasa kepuasan dan keindahan yang dapat dinikmati seperti kesuksesan yang diraih Eiger hingga saat ini.

Catatan perjalanan Eiger, menapaki kesuksesan dari Bandung hingga ke mancanegara

Awalnya, Eiger didirikan sebagai brand yang menyediakan tas bermuatan besar untuk membawa peralatan ketika melakukan kegiatan outdoor, seperti mendaki gunung atau camping.

Berniat untuk membantu keuangan keluarganya, perjalanan Eiger dimulai dari rumah kecil dengan modal dua mesin jahit yang Ronny miliki. Walaupun saat itu pesanan yang didapatkan sedikit, namun dia tidak pantang menyerah dan berusaha memasarkan tasnya melalui toko offline di sekitar Bandung. Saat itu, usahanya ini terus ditolak bahkan harus memasarkan tasnya dengan berkeliling daerah.

Kerajinan dan ketekunannya berbuah hasil hingga akhirnya tas Eiger bisa dijual secara luas di berbagai toko offline di Indonesia. Dengan desain tas yang trendy serta kualitas yang bagus dan kokoh, produk Eiger mampu memikat hati para pendaki gunung dan petualang alam. Pencapaian inilah yang mengawali berkembangnya bisnis Eiger.

Tidak cepat puas, Eiger terus mengembangkan jenis produk yang dimiliki. Ronny mulai menciptakan produk peralatan bagi kegiatan outdoor lainnya maupun jenis produk yang lebih umum melalui empat kategori, yaitu Mountaineering, Riding, Eiger 1989 (Lifestyle), dan kategori terbaru Tactical.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut