Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bandara Soetta Ramai Jelang Libur Nataru 2025, Penerbangan Domestik Banyak Dipilih!
Advertisement . Scroll to see content

Sky Train Sesuaikan Jadwal dengan Kereta Bandara

Selasa, 26 Desember 2017 - 14:28:00 WIB
Sky Train Sesuaikan Jadwal dengan Kereta Bandara
Presiden Direktur PT Angkasa Pura II (persero) Muhammad Awaluddin saat mencoba layanan Sky Train di Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, Selasa (26/12/2017) (Foto: Dok. AP II)
Advertisement . Scroll to see content

TANGERANG, iNews.id – Pengoperasian Kereta Api Bandara Soekarno-Hatta pada hari ini membuat PT Angkasa Pura II (persero) menyesuaikan jadwal layanan kereta layang tanpa awak atau Sky Train.

Layanan yang beroperasi pada 17 September lalu ini akan memperpanjang jam operasionalnya dari sebelumnya dari jam 07.00 – 19.00 WIB menjadi 04.27 – 00.17 WIB. Dengan kata lain, Sky Train yang ditujukan bagi para penumpang yang ingin melakukan mobilitas perpindahan antar terminal akan beroperasi 20 jam.

Waktu tersebut menyesuaikan dengan jadwal kedatangan KA Bandara di Stasiun Bandara Soetta yang beroperasi mulai 03.21 - 22.51 WIB. Hal itu dilakukan untuk mengakomodasi penumpang kereta bandara yang baru tiba di Bandara Soekarno-Hatta.

“Kereta bandara dan Sky Train merupakan inovasi layanan kami dalam memberikan kepastian, kecepatan, dan kenyamanan penumpang saat tiba di Soekarno-Hatta. Kami berharap dengan adanya fasilitas-fasilitas baru ini dapat mengantarkan Bandara Internasional Soekarno-Hatta sebagai salah satu bandara terbaik di dunia yang masuk di jajaran Skytrax bintang 5," ujar Presiden Direktur AP II Muhammad Awaluddin, Selasa (26/12/2017)

Selain itu, kata Awaluddin, AP II juga berencana meneruskan pembangunan Sky Train tahap II yang akan mengkoneksikan keseluruhan terminal di sana demi memberikan kenyamanan dan kepuasan kepada penumpang Bandara Soekarno-Hatta. Saat ini, Sky Train melayani penumpang terminal 1, terminal 2, dan terminal 3.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut