Tertib Protokol Kesehatan, Kunci Bangkitnya Pariwisata
JAKARTA, iNews.id - Pendemi Covid-19 masih terus merebak hingga kini. Segala upaya telah dilakukan agar penyebaran virus mampu ditekan.
Salah satunya adalah menahan diri untuk tidak keluar rumah. Namun, ini bukan solusi praktis bagi sebagian besar masyarakat. Perlu adanya kegiatan agar perekonomian bisa tetap berjalan.
Demi menjalankan roda perekonomian, berbagai protokol kesehatan terus diterapkan. Mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak menjadi 3 aspek penting yang harus ada dalam setiap kegiatan. Mulai dari perkantoran, usaha ritel, hingga pariwisata yang mencakup hotel dan tempat-tempat wisata.
Meski pariwisata menjadi sektor yang paling terdampak, bukan berarti segala kegiatannya harus terhenti. Sektor ini harus terus berjalan walau dengan batasan dan aturan yang ketat, seperti yang dilakukan oleh grup hotel Archipelago International. Sebagai bentuk tanggung jawabnya, seluruh karyawan yang bekerja harus menjalani Rapid Test dengan hasil nonreaktif.