Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Utang Kereta Cepat: Warisan Jokowi yang Menguras Kantong Anak Cucu
Advertisement . Scroll to see content

Test Commissioning Segera Dimulai, Jalur KCJB Akan Dialiri Listrik 27,5 KV

Jumat, 12 Mei 2023 - 12:44:00 WIB
Test Commissioning Segera Dimulai, Jalur KCJB Akan Dialiri Listrik 27,5 KV
Test commissioning segera dimulai, jalur KCJB akan dialiri listrik 27,5 KV. Foto: Dok KAI
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) akan melakukan test commissioning tahap awal antara KCIC dan para kontraktor untuk memastikan kesiapan sarana dan prasarana Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) yang telah dibangun. Tahap selanjutnya adalah test commissioning bersama Kementerian Perhubungan dalam rangka sertifikasi laik operasi KCJB.

Karena itu, General Manager Corporate Secretary KCIC Rahadian Ratry meminta kepada seluruh masyarakat untuk menjga kelancara proses tersebut, dengan tidak beraktivitas di jalur KCJB karena berpotensi membahayakan pelaksanaan test commisioning. Meski sepanjang jalur KCJB sudah diberi pagar dan kawat berduri, masyarakat tetap diminta untuk ikut menjaga sarana dan prasarana salah satu Proyek Strategis Nasional ini. 

Adapun jalur KCJB sendiri membentang dari Halim hingga ke Tegalluar sepanjang 142,3 kilometer (km), baik secara subgrade, elevated, tunnel, dan bridge.

“Jalur KCJB akan segera dialiri arus listrik sebesar 27,5 KV sehingga masyarakat diminta untuk tidak masuk ke jalur KCJB karena sangat berbahaya dan bisa tersengat listrik. Anak-anak di sekitar trase juga diminta untuk tidak bermain layang-layang di sekitar jalur KCJB karena benang dan layangannya berpotensi mengganggu kelistrikan KCJB,” kata dia dalam keterangannya, Jumat (12/5/2023). 

KCJB nantinya akan memiliki kecepatan sangat tinggi, yaitu hingga 350 km/jam. Dengan demikian, benda asing sekecil apapun berpotensi mengganggu dan membahayakan operasional KCJB. Bagi masyarakat yang memiliki hewan ternak atau peliharaan, juga diminta untuk mengawasinya karena dikhawatirkan berpotensi memasuk area ataupun jalur KCJB.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut