Uang Nasabah Rp135 Juta Raib, BCA: Ganti PIN Berkala untuk Hindari Skimming
JAKARTA, iNews.id - Salah seorang nasabah PT Bank Central Asia Tbk atau BCA asal Bandung bernama Hebbie Agus Kurnia mendapati uang di dalam tabungannya raib senilai Rp135 juta. Uang dari tabungan miliknya tersebut diduga dibobol pihak yang tidak bertanggung jawab dan mengklaim menjadi korban skimming.
Hal ini dia sampaikan melalui akun media sosial Twitter dan Instagram @hebosto pada Minggu (27/3/2022) kemarin.
Terkait hal tersebut, manajemen BCA telah menyelesaikan persoalan tersebut dengan nasabah. Executive Vice President Secretariat & Corporate Communication BCA, Hera F. Haryn turut mengimbau kepada nasabah untuk dapat mengganti PIN ATM secara berkala.
"Hal ini akan mencegah kejahatan skimming meskipun kode PIN ATM sudah pernah terekam oleh pelaku skimming," ujar Hera dalam keterangan resmi kepada MNC Portal Indonesia, Senin (28/3/2022).