Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Sempat Gangguan, KRL Rangkasbitung-Tanah Abang Kembali Normal
Advertisement . Scroll to see content

Usai Libur Panjang, Penumpang KRL Diprediksi Tembus 890.000 Orang Hari Ini

Senin, 03 Juli 2023 - 10:51:00 WIB
Usai Libur Panjang, Penumpang KRL Diprediksi Tembus 890.000 Orang Hari Ini
Usai libur panjang, penumpang KRL diprediksi tembus 890.000 orang hari ini. Foto: Azhfar M
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) memprediksi jumlah penumpang KRL commuter line tembus 890.000 orang pada hari ini, Senin (3/7/2023). 

"Usai libur panjang Idul Adha, KAI Commuter memprediksi sebanyak 850.000-890.000 lebih pengguna akan menggunakan commuter line pada Senin," kata VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba dalam keterangannya. 

Dia menjelaskan, biasanya awal pekan terutama hari Senin usai libur panjang selalu tercatat sebagai hari dengan jumlah pengguna commuter line paling padat dibanding hari-hari lainnya. Berdasarkan data selama Juni 2023, rata-rata pengguna commuter line tiap hari Senin mencapai 890.000 lebih orang, dengan volume tertinggi pada Senin (5/6/2023) sebanyak 894.861 orang. 

"Angka tersebut lebih tinggi 42 persen jika dibanding dengan rata-rata volume pengguna pada libur akhir minggu, yaitu sebanyak 628.645 orang per harinya," ujar dia. 

Sementara berdasarkan data Minggu, (2/7/2023) hingga pukul 16.00 WIB, tercatat sebanyak 388.989 orang naik commuter line. Di stasiun pemberangkatan seperti Stasiun Bogor tercatat volume penumpang yang naik dari stasiun ini sebanyak 28.189 orang. Sedangkan di Stasiun Citayam tercatat sebanyak 16.484 orang, Stasiun Bekasi sebanyak 14.955 orang, dan Stasiun Tanah Abang sebanyak 15.817 orang. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut