Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Erick Thohir Ungkap 2 Program Utama Bank Syariah Indonesia Tahun Ini
Advertisement . Scroll to see content

BSI dan Kemenparekraf Bersinergi Dorong UMKM Sektor Pariwisata Naik Kelas

Rabu, 05 Mei 2021 - 20:42:00 WIB
BSI dan Kemenparekraf Bersinergi Dorong UMKM Sektor Pariwisata Naik Kelas
Logo Bank Syariah Indonesia
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) bersinergi mendorong usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), khususnya di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif agar naik kelas. 

Terkait dengan itu, BSI dan Kemenparekraf menandatangani nota kesepahaman (MoU) untuk pemanfaatan jasa dan produk perbankan syariah demi pengembangan UMKM. Penandatangan MoU dilakukan dalam rangkaian kegiatan Celebration Day Modest Fashion Founders Fund (MFFF) 2021, Rabu (5/5).

Dokumen kerjasama ini ditandatangani oleh Direktur Retail Banking BSI, Kokok Alun Akbar, dan Deputi Bidang Industri dan Investasi Kemenparekraf, Fadjar Hutomo. 

Turut hadir dalam acara penandatanganan MoU ini Direktur Utama BSI, Hery Gunardi, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatiof (Menparekraf), Sandiaga Uno, Direktur Eksekutif Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah, Ventje Rahardjo, serta para pejabat dari masing-masing instansi.

Direktur Utama BSI, Hery Gunardi, mengatakan dukungan terhadap sektor UMKM akan terus dihadirkan oleh perusahaan. BSI selama ini turut membantu agar semakin banyak pelaku UMKM yang naik kelas melalui penyediaan produk serta layanan-layanan keuangan syariah bagi mereka.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut