Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : IHSG Hari Ini Ditutup Terkoreksi Tipis ke 8.391, DSSA-HDFA Pimpin Top Losers
Advertisement . Scroll to see content

IHSG Diramal Menguat di Kisaran 7.090-7.200, Ini Rekomendasi Sahamnya

Selasa, 30 Januari 2024 - 07:30:00 WIB
IHSG Diramal Menguat di Kisaran 7.090-7.200, Ini Rekomendasi Sahamnya
ilustrasi IHSG harian menguat (Foto: iNews.id/Aldhi Chandra)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini berpotensi bergerak dalam kecenderungan menguat pada sepanjang perdagangan dengan pergerakan indeks akan berada di kisaran 7.090 – 7.200.

Pengamat pasar modal sekaligus Founder WH Project, William Hartanto mengatakan, dilihat dari perdagangan sebelumnya, level 7.090 berhasil dipertahankan, IHSG pun berakhir dengan penguatan.

"Nilai transaksi sedikit berkurang, namun keaktifan saham-saham big caps perbankan sangat terlihat dalam menjaga level IHSG, terutama dari tekanan saham ASII GOTO, BREN cs. Distribusi pada saham-saham ini masih berlangsung sehingga wajar jika terjadi pelemahan," tulis William dalam analisisnya, Selasa (30/1/2024).

Menurut William, dalam pergerakan yang kemungkinan rebound ini, IHSG berpotensi menguji kembali level 7200, yang mana dulunya adalah support yang sangat dipertahankan. Proyeksi dia, volatilitas tinggi masih bisa terjadi.

Untuk faktor teknikal, potensi downtrend masih ada, namun selama level 7090 masih mampu dipertahankan, atau setidaknya IHSG bisa bertahan di atas MA60 maka masih ada harapan potensi downtrend ini berakhir dan IHSG menguat kembali di bulan Februari 2024.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut