IHSG Ditutup Loyo ke Level 6.598 pada Awal Pekan
Senin, 10 Maret 2025 - 17:03:00 WIB
Adapun, tiga saham yang menempati posisi top gainers yaitu PT Sanurhasta Mitra Tbk (MINA) naik 35,00 persen ke Rp189, PT Trimegah Karya Pratama Tbk (UVCR) naik 34,62 persen ke Rp70 dan PT Bersama Mencapai Puncak Tbk (BAIK) naik 20,00 persen ke Rp78.
Sedangkan, tiga saham yang menempati posisi top losers yaitu PT Esta Indonesia Tbk (NEST) turun 17,14 persen ke Rp406, PT Adiwarna Anugerah Abadi Tbk (NAIK) turun 16,54 persen ke Rp555 dan PT Green Power Group Tbk (LABA) turun 14,00 persen ke Rp172.
Sementara itu, tiga saham yang aktif diperdagangkan, yaitu PT Jantra Grupo Indonesia Tbk (KAQI), PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI).
Editor: Puti Aini Yasmin