Laju IHSG Selama Sepekan Naik 0,45 Persen
JAKARTA, iNews.id – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak positif pada perdagangan pekan ini. IHSG ditutup naik 0,45 persen ke level 5.957 poin dari 5.931 poin pada pekan sebelumnya.
Divisi Komunikasi Perusahaa BEI Hani Ahadiyani mengatakan, sejalan dengan kenaikan IHSG, nilai kapitalisasi pasar pada pekan ini juga meningkat 0,55 persen ke posisi Rp6.704 triliun dari Rp6.667 triliun pada pekan sebelumnya.
Rata-rata nilai transaksi harian BEI selama sepekan terakhir mengalami peningkatan sebesar 12,95 persen menjadi Rp7,29 triliun dari Rp6,45 triliun sepekan sebelumnya. Rata-rata volume transaksi harian BEI juga meningkat 5 persen menjadi 9,52 miliar unit saham dari 9,06 miliar unit saham pada pekan lalu.
"Rata-rata frekuensi transaksi harian BEI juga mengalami peningkatan sebesar 13,62 persen menjadi 398.280 kali transaksi dari 350.530 kali transaksi," ujarnya dalam keterangan resmi, Sabtu (22/9/2018).
Sementara itu, investor asing mencatatkan beli bersih sebesar Rp1.014 triliun di sepanjang pekan ini. Dengan demikian, sepanjang tahun 2018 investor asing telah mencatatkan jual bersih mencapai Rp52,78 triliun.