Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : IHSG Hari Ini Ditutup Terkoreksi Tipis ke 8.391, DSSA-HDFA Pimpin Top Losers
Advertisement . Scroll to see content

Melihat Pergerakan Harga Saham Emiten BUMN usai Resmi Dikelola Danantara

Senin, 24 Februari 2025 - 15:47:00 WIB
Melihat Pergerakan Harga Saham Emiten BUMN usai Resmi Dikelola Danantara
Sejumlah saham-saham emiten BUMN terpantau bergerak variatif merespons peluncuran Danantara pada perdagangan siang ini. (Foto: Suparjo Ramalan)
Advertisement . Scroll to see content

Retail Research Team Leader CGS International Sekuritas Indonesia, Mino menilai, peresmian struktur Danantara dapat memberikan kejelasan terhadap market.

“Memang dari segi kapabilitas mumpuni ya, jadi tidak terafiliasi dengan (partai) politik, ini harusnya bisa meredakan kekhawatiran investor, khususnya asing,” kata Mino dalam ulasan market, Senin (24/2/2025).

Beberapa saham-saham entitas BUMN dalam kelolaan Danantara, ujar Mino, masih cukup prospektif, khususnya entitas perbankan, dan TLKM.

Tiga saham emiten perbankan yang sempat terdiskon cukup dalam, dinilai dapat rebound, setelah diterpa aksi jual masif dalam beberapa hari terakhir.

“Kami masih menunggu apakah respons market positif atau tidak, tentu kalau iya maka akan ada potensi return yang besar, jadi pembalikkan setelah penurunan signifikan,” tuturnya.

Editor: Aditya Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut