Wall Street Berakhir Turun Imbas Kenaikan Kasus Covid-19
NEW YORK, iNews.id - Bursa saham Amerika Serikat (AS) di Wall Street merosot pada Rabu (18/11/2020) waktu setempat. Pasalnya, investor mengkhawatirkan lonjakan infeksi Covid-19 di AS.
Mengutip Xinhua, Kais (19/11/2020), Dow Jones Industrial Average merosot 344,93 poin atau 1,16 persen menjadi 29.438,42. S&P 500 turun 41,74 poin atau 1,16 persen menjadi 3.567,79. Indeks Komposit Nasdaq turun 97,74 poin atau 0,82 persen menjadi 11.801,60.
Semua 11 sektor utama S&P 500 turun, dengan energi merosot 2,88 persen, memimpin pelemahan.
Pergerakan pasar negatif terjadi ketika kasus positif Covid-19 baru terus meningkat di AS. Pejabat Kota New York mengatakan, sekolah umum akan ditutup dalam upaya untuk menekan kasus Covid-19.
AS telah melaporkan lebih dari 11,4 juta kasus secara total dengan lebih dari 250.000 kematian pada Rabu sore, menurut penghitungan oleh Universitas Johns Hopkins. Investor juga mengikuti dengan cermat berita tentang vaksin potensial.
Produsen obat AS Pfizer dan mitranya dari Jerman BioNTech mengatakan, analisis akhir dari data uji klinis menunjukkan kandidat vaksin Covid-19 mereka 95 persen efektif.
Editor: Ranto Rajagukguk