Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Harta Kekayaan Heru Pambudi Sekjen Kemenkeu Capai Rp71 Miliar, Unggul Jauh dari Purbaya
Advertisement . Scroll to see content

Anggaran Disetujui Kemenkeu, Pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera Lanjut 

Jumat, 05 Februari 2021 - 16:08:00 WIB
Anggaran Disetujui Kemenkeu, Pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera Lanjut 
Kemenko bidang Kemaritiman dan Investasi mengungkapkan pembangunan proyek Jalan Tol Trans Sumatera akan berlanjut.  (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) mengungkapkan pembangunan proyek Jalan Tol Trans Sumatera akan berlanjut. Ini menepis kabar terkait proyek jalan tol  tersebut terancam tertunda akibat kekurangan dana. 

Deputi Bidang Koordinasi Investasi dan Pertambangan Kementerian Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves), Septian Hario Seto mengatakan, saat ini suntikan anggaran pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera untuk tahap satu telah disetujui Kementerian Keuangan (Kemenkeu).  

"Bisa dipastikan pembangunan jalan tol terpanjang di Indonesia tersebut dapat berlangsung sesuai rencana awal. Memang lagi proses di APBN-nya, kita tunggu saja. Jadi, apabila untuk tahap satu harusnya sih tak banyak isu lagi," ujarnya dalam konferensi pers virtual, Jumat (5/2). 

Pemerintah mengakui dibutuhkan biaya tinggi untuk menyelesaikan pembangunan megaproyek Jalan Tol Trans Sumatera tersebut.  

"Jalan Tol Trans Sumatera ini kan memang ada beberapa fase ya. Saat ini  tahap satu sedang konstruksi masih ada tujuh ruas kalau tidak salah. Lalu, ada juga tahap kedua dan tahap ketiga pembangunan back bone nya," katanya. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut