Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hakim MK Arsul Sani Juga Tunjukkan Foto Wisuda untuk Bantah Tuduhan Ijazah Palsu
Advertisement . Scroll to see content

Berkaca-kaca, Edhy Prabowo Pimpin Prosesi Wisuda Online 1.214 Siswa SUPM

Senin, 15 Juni 2020 - 12:58:00 WIB
Berkaca-kaca, Edhy Prabowo Pimpin Prosesi Wisuda Online 1.214 Siswa SUPM
Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo. (Foto: Dok KKP)
Advertisement . Scroll to see content

Usai memberikan sambutan, Edhy menyempatkan diri untuk membuka ruang interaktif dengan para wali siswa SUPM mulai dari Aceh, Pariaman, Lampung, Tegal, Pontianak, Kupang, hingga Sorong. Dalam kesempatan tersebut, Edhy pun meminta restu untuk berjuang memajukan sektor kelautan dan perikanan nasional.

"Semoga putra-putri ibu menjadi anak yang sukses setelah ini bahkan sekolah yang lebih tinggi. Tolong doakan kelautan perikanan kita semakin jaya dan sukses," kata dia.

Saat ini SUPM tersebar di Provinsi Aceh (Ladong), Sumatera Barat (Pariaman), Lampung (Kota Agung), Jawa Tengah (Tegal), Kalimantan Barat (Pontianak), Sulawesi Selatan (Bone), Maluku (Waeheru), Nusa Tenggara Timur (Kupang) dan Papua Parat (Sorong). Penyelenggaraan proses pendidikan di SUPM terlaksana selama tiga tahun dan pada umumnya memiliki empat program keahlian, yaitu Program Keahlian Teknika Kapal Penangkap Ikan, Program Keahlian Teknika Mesin Kapal Perikanan, Program Keahlian Teknika Pengolahan Hasil Perikanan, dan Program Keahlian Teknologi Budidaya Perikanan Laut/Teknologi Budidaya Perikanan Air Payau.

Editor: Ranto Rajagukguk

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut