Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Harta Kekayaan Heru Pambudi Sekjen Kemenkeu Capai Rp71 Miliar, Unggul Jauh dari Purbaya
Advertisement . Scroll to see content

Kemenkeu Dorong PTN Manfaatkaan Lahan Nganggur di Lingkungan Kampus

Jumat, 28 Januari 2022 - 19:40:00 WIB
Kemenkeu Dorong PTN Manfaatkaan Lahan Nganggur di Lingkungan Kampus
Kemenkeu mendorong PTN Badan Hukum dapat mengoptimalkan pemanfaatan BMN berupa lahan nganggur yang ada di kampusnya masing-masing. (Foto: Ilustrasi/Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) melalui Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) mendorong agar Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTNBH) dapat mengoptimalkan pemanfaatan barang milik negara (BMN). Pemanfaatan tersebut berupa lahan nganggur yang ada di kampusnya masing-masing.

Menurut data Kemenkeu, nilai aset kekayaan awal 12 PTNBH sebesar Rp22,05 triliun, sedangkan nilai BMN berupa tanah mencapai Rp161,30 triliun.

Direktur Barang Milik Negara DJKN Kemenkeu, Encep Sudarwan meminta pemanfaatan BMN untuk dioptimalkan agar bisa mendatangkan keuntungan bagi pengelolaan aset, alih-alih menganggur begitu saja.

"Misalkan ada (aset atau lahan yang dimanfaatkan) untuk parkir, untuk asrama mahasiswa, untuk kantin, atau mungkin untuk bisa kegiatan-kegiatan lainnya. Maka mari kita manfaatkan aset-aset idle yang ada di kampus-kampus PTNBH tersebut," ujar Encep, Jumat (28/1/2022).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut