Moda Transportasi Dilarang Beroperasi 6-17 Mei, KAI Tunggu Aturan Resmi
“Tunggu saja dulu resmi terbitnya Peraturan Menteri Perhubungan (Permenhub) nomor 13 tahun 2021 tersebut,” ujarnya saat dihubungi MNC Portal Indonesia, Jumat (9/4/2021).
Namun diberitakan sebelumnya, Joni mengaku perseroan masih belum membuka penjualan tiket untuk Lebaran. Sebab pihaknya masih menunggu keputusan dan Surat Edaran yang dikeluarkan oleh Satuan Tugas (Satgas) Covid-19.
Joni menambahkan, masyarakat juga belum ada yang melakukan pemesanan tiket. Pasalnya, pemesanan tiket baru dibuka hingga 30 April 2021 sedangkan mudik Lebaran terjadi pada Mei.
“Sejauh ini KAI belum melayani penjualan tiket angkutan lebaran 2021. Belum ada pemesanan tiket untuk bulan mei. Pelayanan Pemesanan tiket baru sampai 30 April,” ucapnya beberapa waktu lalu.
Editor: Ranto Rajagukguk