Pesan Sri Mulyani dalam Rapat Terakhir KSSK dengan Agus Marto
Untuk itu, BI menempuh empat langkah kebijakan. Pertama, BI akan senantiasa berada di pasar untuk memastikan tersedianya likuiditas dalam jumlah yang memadai, baik valas maupun rupiah serta berkoordinasi dengan lembaga terkait untuk mendorong lindung nilai.
Upaya kedua yaitu, memantau perkembangan perekonomian global dan dampaknya terhadap perekonomian domestik. Ketiga, memperkuat second line of defense bersama dengan institusi eksternal terkait.
Terakhir, apabila tekanan terhadap nilai tukar terus berlanjut serta berpotensi mengganggu stabilitas perekonomian, otoritas moneter tidak menutup ruang untuk menyesuaikan suku bunga kebijakan BI 7days repo rate.
"Kebijakan ini tentunya akan dilakukan secara berhati-hati, terukur, dan bersifat data dependence, mengacu pada perkembangan data terkini maupun perkiraan ke depan," ucapnya.
Editor: Ranto Rajagukguk