Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Polisi Tetapkan 52 Tersangka Penjarahan Rumah Sahroni hingga Sri Mulyani, Ditahan di Polda Metro
Advertisement . Scroll to see content

Sri Mulyani Soroti Okupansi Wisma Atlet yang Melonjak 33,6 Persen

Rabu, 02 Juni 2021 - 13:36:00 WIB
 Sri Mulyani Soroti Okupansi Wisma Atlet yang Melonjak 33,6 Persen
Menteri Keuangan, Sri Mulyani.
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani, menyoroti tingkat okupansi Wisma Atlet Kemayoran yang terus melonjak  hingga menembus 33,6 persen. 

Sorotan tersebut, disampaikan Sri Mulyani, dalam video virtual pada Rabu (2/6/2021). Dalam video tersebut, Sri Mulyani mengungkapkan rasa kaget dan khawatir dengan peningkatan okupansi Wisma Atlet Kemayoran, yang menjadi pusat isolasi pasien Covid-19 di DKI Jakarta, dalam beberapa hari terakhir. 

"Kemarin  saya rapat di banggar (Badan Anggaran DPR, red) saya laporkan di hari Senin (31/5/2021) okupansi wisma atlet masih di 29 persen. Hari ini, sudah naik lagi ke 33,6 persen. Ini harus betul betul kita waspadai," kata Sri Mulyani dalam video virtual, Rabu (2/6/2021).

Menurut dia, beberapa daerah menunjukkan tambahan kasus yang cukup besar. Khususnya pada wilayah Sumatera yang memgalmai lonjakan besar pada Covid-19.

" Kemudian beberapa daerah seperti Sumatera dan Kalimantan kenaikan cukup pesat, Riau kasus harian kurvanya naik tajam sekali, Aceh, Sumatera Barat, Bangka Belitung dan Kalimantan Barat  juga menunjukan kenaikan," ungkap Menkeu.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut