Terjebak Kemacetan di Casablanca, Jokowi: Bukan Macet, Berhenti Hehehe
Jumat, 29 November 2019 - 14:02:00 WIB
Kejadian terjebak macet itu disampaikan Presiden saat berpidato di acara BI. "Tadi ke sini macet, setengah jam berhenti, betul," katanya, Kamis (28/11/2019) malam.
Menurut Presiden, kondisi kemacetan di ibu kota sudah parah. Atas dasar itulah, dia memutuskan memindahkan ibu kota negara dari Jakarta ke Kalimantan Timur karena kemacetan membuang uang, tenaga, dan waktu.
"Itulah kenapa ibu kota dipindah, dan karena ada alasan lainnya," ucapnya.
Editor: Rahmat Fiansyah