Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : BPOM Tegaskan Inhaler Hong Thai Formula 2 Produk Ilegal!
Advertisement . Scroll to see content

Thailand Resesi, Ekonom Prediksi Ekspor Indonesia Tak Terganggu

Rabu, 19 Agustus 2020 - 11:01:00 WIB
Thailand Resesi, Ekonom Prediksi Ekspor Indonesia Tak Terganggu
Ekspor Indonesia ke Thailand diprediksi tak terlalu terganggu meski Negeri Gajah Putih itu resesi. (Foto: ilustrasi/AFP)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Ekonomi Thailand terkontraksi 12,2 persen pada kuartal kedua, terendah sejak krisis finansial melanda Asia 1998. Kondisi itu dinilai tak terlalu berpengaruh terhadap ekonomi Indonesia.

Direktur Eksekutif CORE Indonesia, Mohammad Faisal menilai hubungan dagang antara Indonesia dan Thailand lebih banyak bergerak di sektor otomotif.

“Sebagian dari part (mobil) kita ekspor ke Thailand. Thailand memproduksi mobil jadi, part-nya diambil dari kita. Kalau produksi mobil jadi Thailand berkurang karena mengalami resesi ini jadi eksport sparepart kita ke Thailand juga berkurang," ujarnya, Rabu (19/8/2020).

Menurut dia, penurunan ekspor barang otomotif ke Thailand tak akan menurunkan nilai ekspor Indonesia secara signifikan. Hal ini terlihat dari data Badan Pusat Statistik (BPS) yang mencatat neraca perdagangan Indonesia surplus 8,75 miliar dolar AS sepanjang Januari-Juni 2020.

“Memang ekspor kita ke Thailand bisa jadi ada gangguan, tapi tidak terlalu signifikan. Itu terbukti dari penguman BPS, karena banyak ditolong dari ekspor ke Amerika dan China,” ujarnya.

Tak hanya ekspor, kata Faisal, impor Indonesia dari Thailand tak terlalu berpengaruh. Dia menyebut, produk pertanian Negeri Gajah Putih akan lebih banyak dikonsumsi warganya di tengah padnemi.

“Mungkin tidak banyak terganggu, karena dia kan tetap bakal berusaha melakukan ekspor. Pertaniannya kan tetap produksi. Jadi saya pikir tidak ada gangguan yang signifikan,” katanya.

Editor: Rahmat Fiansyah

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut