Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Tes DNA 2 Kerangka Manusia yang Ditemukan di Kwitang Diumumkan Pekan Depan
Advertisement . Scroll to see content

Identifikasi Mayat Perempuan Tanpa Kepala di Muara Baru, RS Polri bakal Tes DNA

Rabu, 30 Oktober 2024 - 19:42:00 WIB
Identifikasi Mayat Perempuan Tanpa Kepala di Muara Baru, RS Polri bakal Tes DNA
RS Polri Kramat Jati bakal melakukan tes DNA untuk mengidentifikasi mayat perempuan tanpa kepala yang ditemukan di Muara Baru. (Foto: iNews)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Rumah Sakit (RS) Polri Kramat Jati bakal melakukan tes DNA untuk mengidentifikasi mayat perempuan tanpa kepala yang ditemukan di kawasan Muara Baru, Jakarta Utara. Tes DNA dilakukan untuk mencocokkan bagian kepala dan tubuh yang terpisah.

"Kita akan melakukan autopsi, pemeriksaan dalam, juga akan melakukan pemeriksaan DNA untuk mencocokkan apakah kepala dan badan itu satu orang atau bukan," kata Kepala Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Brigjen Prima Heru Yulihartono di Rumah Sakit Polri, Rabu (30/10/2024).

Dia menjelaskan, potongan tubuh itu diterima RS Polri dalam keadaan terpisah. Awalnya, RS Polri menerima potongan tubuh pada Selasa (29/10/2024), sementara potongan kepala baru diterima pada Rabu (30/10/2024) dini hari.

"Secara scientific kami belum bisa mengidentifikasi, karena kami belum mengidentifikasi, mencocokan antara data antemortem dan postmortem," ungkapnya.

Prima juga belum bisa memastikan waktu kematian korban. Dia juga belum membeberkan terhadap adanya luka luar di tubuh korban.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut