Konsolidasi, Perindo bakal Kawal Suara Ridwan Kamil-Suswono di TPS
 
                 
                JAKARTA, iNews.id - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo DKI Jakarta menggelar konsolidasi bersama para kader yang bertugas di Jakarta Pusat. Konsolidasi digelar di Aula DPP Partai Perindo, pada Kamis (21/11/2024) sore.
Konsolidasi dipimpin langsung oleh Ketua DPW Perindo DKI Jakarta, Effendi Syahputra.
 
                                    Kader Perindo akan bekerja mengawal suara Ridwan Kamil-Suswono di masing-masing tempat pemungutan suara (TPS) hingga perhitungan suara rampung.
 
                                    “Kita pastikan seluruh kader kita, seluruh anggota kita hadir di TPS ketika hari pemilihan dan memastikan untuk mencoblos nomor urut 1 dan mengawal TPS sampai tuntas perhitungan suara nanti,” ujar Effendi.