Mencekam! Detik-Detik Asrama Pesantren di Bireuen Aceh Roboh Diterjang Banjir
Kamis, 27 November 2025 - 18:03:00 WIB
Video asrama dayah ambruk ke sungai di Bireuen beredar luas di media sosial, termasuk Instagram dan Threads. Dalam narasi yang menyertai video, disebutkan bahwa bangunan yang roboh merupakan bagian dari Dayah Najmul Hidayah Al Aziziyah di Meunasah Subung, Cot Meurak Blang, Kecamatan Samalanga.
Posisi asrama dayah ambruk ke sungai di Bireuen itu berada tepat di pinggir aliran Krueng Batee Iliek. Fondasi tidak lagi mampu menahan tekanan arus dan gerusan tanah.
Editor: Donald Karouw