Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bar di Swiss Meledak dan Terbakar saat Pesta Tahun Baru, Korban Tewas Jadi 40 Orang
Advertisement . Scroll to see content

Momen Perayaan Tahun Baru 2026 di Sejumlah Negara, dari Gemerlap hingga Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 - 22:54:00 WIB
Momen Perayaan Tahun Baru 2026 di Sejumlah Negara, dari Gemerlap hingga Harapan
Perayaan Tahun Baru 2026 berlangsung kontras di berbagai negara, dari pesta megah di Times Square dan Dubai hingga sambutan sederhana warga Gaza. (Foto: iNEWS)
Advertisement . Scroll to see content

Kontras terlihat di Jalur Gaza. Warga menyambut Tahun Baru 2026 secara sederhana di tengah situasi kemanusiaan yang masih memprihatinkan. Lebih dari dua juta penduduk bertahan di pengungsian akibat konflik, banjir, dan badai musim dingin. Data setempat mencatat puluhan korban jiwa sejak Desember, sementara sebagian besar tempat penampungan terendam banjir.

Australia merayakan pergantian tahun dengan pesta kembang api serentak di berbagai kota, mulai dari Sydney, Melbourne, Canberra, Adelaide, Brisbane, Darwin, hingga Hobart. Di Sydney, kembang api digelar dalam dua sesi, pukul 21.00 dan tepat tengah malam. Otoritas setempat memperkirakan lebih dari satu juta orang memadati pusat perayaan dengan pengamanan ketat melibatkan sekitar 2.500 personel polisi.

Sementara itu di Kirgistan, suasana Tahun Baru 2026 berlangsung hangat di tengah dinginnya musim dingin. Alun-alun pusat Bishkek dipenuhi hiasan lampu warna-warni dan pohon Natal berkilau. Ribuan warga berkumpul menikmati konser musik, berjalan-jalan di ruang terbuka, hingga bermain seluncur es, menjadikan cahaya malam sebagai simbol harapan baru menyambut tahun yang baru.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut