Oknum TNI AL Jadi Tersangka Penembakan Bos Rental Mobil, Langsung Ditahan
Selasa, 07 Januari 2025 - 07:46:00 WIB
Peristiwa pengeroyokan dipicu masalah pembelian mobil. Dalam peristiwa itu, salah satu oknum TNI AL melepaskan tembakan hingga menewaskan bos rental mobil dan melukai satu orang lagi.
"Dalam insiden tersebut, diakui salah satu anggota melakukan tindakan penembakan. Setelah diketahui, kejadian mengakibatkan korban, satu orang meninggal dunia dan satu orang luka-luka," kata Denih.
Pusat Polisi Militer Angkatan Laut (Puspomal) hingga kini masih memeriksa intensif ketiga oknum TNI AL tersebut. Pangkoarmada memastikan, kasusnya diproses secara transparan. Pihaknya juga menjunjung asas praduga tak bersalah.
"Dalam penjelasan ini tak ada yang ditutup-tutupi, semua terbuka," ucapnya.
Editor: Donald Karouw