Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bus Transjakarta Keluar Asap di Jatinegara, Penumpang Panik hingga Pecahkan Kaca
Advertisement . Scroll to see content

Sky Playground Meriahkan Hari Anak Nasional 2025 di Halte Tosari

Sabtu, 02 Agustus 2025 - 21:22:00 WIB
Sky Playground Meriahkan Hari Anak Nasional 2025 di Halte Tosari
Sky Playground Meriahkan Hari Anak Nasional 2025 di Halte Tosari
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id -   Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional 2025, PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menggelar acara bertajuk Sky Playground di Halte Tosari, Jakarta Pusat. Kegiatan ini menghadirkan pengalaman bermain dan belajar di ruang publik yang tidak biasa lantai dua halte busway, tepat di tengah hiruk-pikuk kota.

Ratusan anak tampak antusias mengikuti berbagai kegiatan yang berlangsung sepanjang akhir pekan, mulai dari 2 hingga 3 Agustus 2025. Acara ini sekaligus menjadi penutup rangkaian peringatan Hari Anak Nasional yang telah digelar sejak 16 Juli lalu oleh Transjakarta.

“Kenapa disebut Sky Playground? Karena lokasinya di lantai dua halte Tosari, seperti di langit,” ujar Ritwan, Kepala Divisi Pemasaran Transjakarta. Ia juga menambahkan bahwa acara ini tidak hanya bertujuan menghibur, tetapi juga mengedukasi anak-anak tentang pentingnya transportasi umum.

Terdapat sejumlah zona tematik yang disiapkan untuk anak-anak dan keluarga, antara lain:

  • Zona Literasi dan Kreatif, tempat anak mengekspresikan diri lewat seni dan prakarya.
  • Zona Permainan Tradisional, untuk memperkenalkan kembali congklak, lompat tali, dan permainan tempo dulu lainnya.
  • Zona Sains, tempat anak diajak merakit mainan edukatif yang mengasah logika dan imajinasi.
  • Zona Memasak, di mana peserta kecil belajar membuat camilan sederhana.

Zona Wisata, yang mengajak peserta berkeliling menggunakan bus wisata atap terbuka.

Seluruh rangkaian aktivitas ini dibuka gratis untuk umum, termasuk berbagai hadiah dan fasilitas penunjang. Selain menjadi wahana bermain, acara ini juga menjadi bagian dari kampanye Transjakarta dalam memperkenalkan transportasi umum kepada generasi muda.

Editor: Komaruddin Bagja

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut