Debut Jadi Polisi, Ini Alasan Harus Nonton Cinta Laura di Series Dendam!
JAKARTA, iNews.id – Series Dendam telah tayang di Vision+ dan dapat disaksikan di sini. Dibintangi oleh Cinta Laura, series Dendam mengisahkan Renata, seorang wanita yang hidupnya berubah drastis setelah sang ayah menghilang secara misterius dan adiknya meninggal tragis.
Demi mencari jawaban atas tragedi yang menimpa keluarganya, Renata bertekad untuk membalas dendam dan mengungkap kebenaran di balik semua peristiwa ini.
Perjalanan Renata pun tidaklah mudah. Untuk mencapai misinya, dia harus terjun ke dunia bawah tanah sebagai petarung MMA. Dari sana, dia mulai menelusuri rahasia besar yang tersembunyi di balik hilangnya sang ayah.
Tidak hanya berhenti di situ, Renata juga menjadi seorang polisi yang fokus membongkar kejahatan yang dilakukan sindikat kriminal District 8.
Series Dendam menghadirkan jajaran pemain ternama yang siap memukau penonton dengan akting berkelas mereka. Berikut adalah deretan pemeran utama yang memeriahkan series ini: