Demon Slayer Kimetsu no Yaiba Season 3 Tuntas, Ini Spoiler Season 4
JAKARTA, iNews.id - Demon Slayer Kimetsu no Yaiba Season 3 akhirnya tuntas setelah episode 11 dirilis beberapa waktu lalu.
Di season 3, episode final dari anime karangan Koyoharu Gotouge itu tayang dengan durasi yang lebih panjang dari episode-episode sebelumnya.
Seri terakhir dari season 3 tersebut diberi judul A Connected Bond: Daybreak and First Light. Tayangnya episode 11 kali ini menandai berakhirnya Swordsmiths Village Arc.
Episode ini memperlihatkan pertarungan Tanjiro dan kawan-kawan kontra salah satu Upper Moon Demon, yakni Upper Four yang bernama Hantengu. Hantengu sendiri merupakan iblis anggota Upper Moon yang secara ukuran boleh dibilang paling kecil.
Kendati season 3 sudah berakhir, para penggemar anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba tidak perlu risau. Pasalya, Kimetsu no Yaiba Season 4 diprediksi tidak lama lagi akan menyusul untuk dirilis.
Melalui laman Twitter @kimetsu_off, dapat dilihat teaser tentang kelanjutan Kimetsu no Yaiba season 3, yakni season 4. Taser visual tersebut digambar oleh sutradara animasi dan desainer karakter, Akira Matsushima.
Sebagaimana diketahui, anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba sebenarnya sudah jauh tertinggal dari serial manganya. Pasalnya, manga karangan Koyoharu Gotoouge itu sejatinya sudah tamat sejak 2020 silam.
Jika season 4 nanti mengikuti cerita manganya, maka dapat dipastikan bahwa Demon Slayer akan disuguhi episode di mana Tanjiro melakukan latihan bersama Stone Hashira, Himejima.
Kimetsu no Yaiba Season 4 akan fokus pada sisi latihan Tanjiro untuk menghadapi Muzan dan para kroconya. Tanjiro akan menjadi selangkah lebih maju dan lebih kuat berkat latihan tersebut.
Selain itu, beberapa episode musim baru nanti juga kemungkinan akan memperlihatkan situasi dari Infinity Castle alias tempat persembunyian Muzan. Pada Infinity Castle arc, penggemar Demon Slayer disajikan pertarungan sengit antara Hashira dan anggota Upper Moon.
Tak hanya itu, ke depan juga akan muncul sosok iblis dari masa lalu yakni Zenitsu. Namun, fans anime yang sama sekali belum baca manganya harus tetap sabar menunggu.
Terlebih, belum ada informasi secara pasti mengenai kapan Kimetsu no Yaiba season 4 ini akan ditayangkan secara global.
Editor: Komaruddin Bagja