Jangan Ketinggalan Bima S Episode Into The Darkness, Saksikan di MNCTV!
JAKARTA, iNews.id - Serial animasi Bima S kembali menemani keluarga Indonesia pada hari Minggu nanti. Jangan ketinggalan tayangannya pukul 11.30 WIB di MNCTV!
Animasi Super hero bergenre action dan adventure ini menceritakan tentang petualangan Satria dan para sahabatnya dalam mengumpulkan kekuatan 7 Matrix.
Animasi Bima S merupakan adaptasi dari live action BIMA Satria Garuda Series. Ini adalah serial yang dikemas dalam format animasi 3D dengan universe dan jalan cerita lebih menarik.
BIMA S telah dirilis sejak 2020 dan telah menjadi hiburan favorit selama akhir pekan bersama keluarga. Kerennya, pada 15 Oktober 2022 lalu, BIMA S juga telah menerima penghargaan Anugerah KPI Awards 2022 Kategori Televisi Program Animasi Terbaik.
Buat kamu yang sudah penasaran dengan Serial BIMA S ini, simak bocoran episode minggu ini!