Sering Konflik di Ikatan Cinta, Amanda Manopo dan Glenca Chysara Kompak Bikin Video TikTok: Kita Profesional
JAKARTA, iNews.id – Akting Amanda Manopo dan Glenca Chysara selalu mencuri perhatian di Sinetron Ikatan Cinta. Meski sering konfik di sinetron, kenyataannya mereka selalu kompak dalam berbagai kesempatan.
Akting Amanda sebagai Andin dan Glenca sebagai Elsa, begitu menguras emosi pemirsa. Namun ketegangan yang terjadi antara keduanya hanyalah di sinetron saja, karena bersikap profesional untuk mendalami peran masing-masing. Di luar itu, Amanda dan Glenca malah menunjukkan kekompakannya lewat video TikTok.
Dalam video TikTok Glenca yang diunggah melalui akun Instagram pribadinya, terlihat Amanda dan Glenca membuat konten yang terkait dengan Sinetron Ikatan Cinta. Dalam unggahannya, Glenca menuliskan Ikatan Cinta Edition, terlihat keduanya begitu kompak dan menikmati konten TikTok yang mereka buat.
Postingan Glenca dengan Amanda Manopo langsung banjir komentar dari netizen. Mengingat keduanya dalam sinetron tidak akur, tapi lain hal jika di belakang layar.
“Ini adalah salah satu pengalaman yang belum pernah aku dapetin. Aku bermain bersama banyak sekali pemain senior yang aku idolakan,” ucap Glenca dalam tayangan YouTube Starpro Indonesia, Minggu (6/12/2020).