Sinopsis Sinetron Cinta Sepenuh Jiwa Eps 39, Selasa, 4 November 2025: Di Depan Tamu Pengajian Lala Ungkap Ingin Bercerai
JAKARTA, iNews.id - Sinetron 'Cinta Sepenuh Jiwa' tayang hari ini pukul 19.45 WIB di RCTI. Sinetron tersebut dibintangi oleh Cut Syifa (Lala), Ibrahim Risyad (Julian), Kenny Austin (Hasbi), Sonya Pandarmawan (Meisya), dan aktor-aktor berbakat lainnya.
Lala akhirnya datang ke pengajian dengan kepala berbalut perban. Di hadapan tamu-tamu dan keluarganya, dia membuka semua aib Hasbi dan Meisya.
Suasana yang awalnya khidmat berubah tegang saat Lala membuka rahasia kalau kakaknya berselingkuh dengan suaminya sendiri pada ustadz dan tamu yang datang. Meski Meisya menyangkal, Lala tetap tegas dan berani menyuarakan kebenaran, bahkan menyatakan ingin bercerai dengan Hasbi di depan semua orang.
Hasbi berusaha menahan, tetapi Lala sudah bulat tekad. Keputusan itu membuat Desi menangis dan seluruh keluarga terpukul. Sementara Hasbi dipenuhi amarah dan rasa malu.
Lala pun mengambil semua barangnya dibantu Rindi. Hasbi mencoba mengejar namun malah menabrak pembatas jalan. Pikiran Hasbi dipenuhi kebencian terhadap Julian yang dituduh sebagai penyebab Lala berubah.
Apa yang akan dilakukan Hasbi pada Julian? Saksikan sinetron Cinta Sepenuh Jiwa hari ini pukul 19.45 WIB hanya di RCTI!
Editor: Dani M Dahwilani