Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin Eps 100, Kamis, 24 Oktober 2024: Romeo Terbakar Cemburu
 
                 
                JAKARTA, iNews.id - Viralnya pertunangan Rangga dan Yasmin hingga disebut couple goals oleh netizen membuat keduanya diundang ke sebuah podcast. Saat live dimulai, Rangga menonton melalui hpnya dan memberitahu Romeo.
Romeo pun sedih. Melihat Romeo yang murung, Dirga mengajak Romeo ke sebuah wahana untuk melepaskan unek-uneknya.
 
                                Dania memberitahu Baskara istri dan anak Yoga masih hidup. Baskara syok lalu meminta Dania untuk mencari keberadaan Ratih dan anaknya.
Ajeng terkejut karena ternyata Nathan mengenal Alysa. Dia menyuruh Nathan untuk tidak mendekati Alysa. Nathan menolak dan mengancam Ajeng dengan memberikan bukti perselingkuhannya dengan Prasetyo ke Baskara.
Sementara itu, Yasmin mendapatkan bukti kalau Rangga yang telah menolong Dyah dalam penculikan dari history chatnya dengan Ririn. Terlebih Dyah sempat memberitahu kalau suara orang yang menolongnya mirip dengan Rangga.
Yasmin kemudian memberitahu Romeo. Lantas atas ide Romeo, Yasmin dan Dyah langsung berterima kasih ke Rangga karena telah menolong Dyah.
Rangga panik dan berusaha berbohong, namun Yasmin tetap memancingnya dengan pura-pura marah dan kecewa jika dibohongi oleh pasangannya. Rangga akhirnya mengaku.