Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bawang Putih Bisa Jadi Obat Flu dan Pilek, Mitos atau Fakta?
Advertisement . Scroll to see content

Apa Itu Penyakit Super Flu Subclade K yang Sudah Masuk Indonesia?

Jumat, 02 Januari 2026 - 08:21:00 WIB
Apa Itu Penyakit Super Flu Subclade K yang Sudah Masuk Indonesia?
Ilustrasi penyakit flu. (Foto: Ilustrasi AI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Ramai dibahas di media sosial soal Super Flu Subclade K yang ternyata sudah masuk ke Indonesia. Apakah penyakit ini berbahaya dan berisiko menyebabkan pandemi? 

Super Flu Subclade K merupakan varian influenza baru yang saat ini menjadi perhatian global. Penyebaran virus ini pertama kali terdeteksi di Amerika Serikat (AS) sejak minggu ke-40 tahun 2025. 

"Subclade K pertama kali diidentifikasi oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC) pada Agustus 2025, dan hingga kini telah dilaporkan di lebih dari 80 negara," ungkap Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dalam laporan resminya, dikutip Jumat (2/1/2026). 

Di kawasan Asia, Subclade K telah dilaporkan di sejumlah negara, termasuk Indonesia, China, Korea Selatan, Jepang, Singapura, dan Thailand. Influenza baru ini masuk dalam kategori varian dominan. 

Lantas, apa sebetulnya Super Flu Subclade K yang menghebohkan ini? Simak pembahasan selengkapnya. 

Apa Itu Penyakit Super Flu Subclade K? 

Faktanya, ini bukan jenis flu baru, melainkan cabang mutasi terbaru dari virus influenza A (H3N2). Virus H3N2 telah bersirkulasi selama puluhan tahun di masyarakat global, dan menjadi bagian dari flu musiman. 

Subclade K ini memiliki beberapa mutasi genetik yang membuatnya lebih mudah menular dibandingkan varian sebelumnya. Para pakar, termasuk dari World Influenza Centre menyatakan, mutasi ini adalah bagian dari dinamika alami virus flu yang terus berevolusi setiap waktu. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut